Search

Lama Eksis di Dunia Hiburan, Jeremy Thomas Akui Gampang Bangun Karakter

Kapanlagi.com - Telah lama berkecimpung di dunia hiburan tanah air ini buat Jeremy Thomas dapat banyak ilmu dan pengalaman. Tak heran, sejak tahun 1991 sampai kini ia tetap berhasil menjaga eksistensinya sebagai aktor. Bahkan untuk membangun sebuah karakter, ia pun tak merasa kesulitan akan hal itu.

"Saya beruntung sekali dari tahun 91 udah baca ribuan episode. Sehingga saat saya membaca sebuah karakter, saya merecallnya gampang sekali. Pada saat membaca skenario di kepala saya adalah deskripsi peran ini seperti apa. Saya masukin dulu ke batin saya, setelah itu saya diskusikan ke sutradara. Kalau dia bilang oke, yaudah. Selebihnya kita tinggal akting," ungkap Jeremy Thomas saat ditemui dalam acara peluncuran poster dan trailer film 13 THE HAUNTED bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018).

Jeremy Thomas lebih suka bermain film daripada sinetron © KapanLagi.com/Budy SantosoJeremy Thomas lebih suka bermain film daripada sinetron © KapanLagi.com/Budy Santoso

Tak hanya sinetron, kini Jeremy Thomas pun menjalar ke dunia perfilman. Bahkan ia merasakan perbedaan saat bermain di film layar, karena di sana Jeremy dapat mengeksplore tanpa batas peran yang akan dimainkan tersebut. Tak heran, ia pun sekarang telah bermain film horor untuk kedua kalinya.

"Saya lagi enjoy bermain film jujur. Karena di film itu akting nya itu tidak dibatasi. Begitu dapat peran, kamu bisa memaksimalkan peran itu sebaiknya baiknya. Seperti peran Pak Fandi (peran di film ini). Oh ternyata Jeremy sebagai Pak Fandi ini loh. Jadi kebetulan di dua film saya deskripsi di dua film saya nanti, di film SABRINA saya juga menggunakan brewok. Di film Pak Fandi ini juga. Jadi dinamika film Indonesia sudah mulai berubah," ungkap pria kelahiran Pekanbaru tersebut.

"Kedua. Yang pertama akan tayang nanti SABRINA tanggal 12 Juli. Ini yang kedua (13 THE HAUNTED). Ini saya mengatakan sebenarnya bukan horor horor tapi lebih ke trailer adventure horor. Karena di sini tegang kayak nonton Harry Potter. Ketegangan ketegangan ada horor. Dan ada adventure nya," lanjutnya.

Jeremy Thomas pun masih ingin kembangkan aktingnya. Ia pun ingin mengasah aktingnya untuk berbagai genre film lainnya. "Saya masih banyak pengen sekali trailer trailer drama yang saya mau mainkan. Drama percintaan yang saya mainkan. Banyak sekali hal hal yang deg degan banget. Saya penggemar film MISSION IMPOSIBLE. Saya penggemar drama, saya penggemar film trailer, dan film yang bisa mengasah akting saham mudah mudahan," pungkasnya.

Yuk Baca Juga:
Berita Foto

(kpl/far/gen)

Let's block ads! (Why?)

https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/lama-eksis-di-dunia-hiburan-jeremy-thomas-akui-gampang-bangun-karakter-739760.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lama Eksis di Dunia Hiburan, Jeremy Thomas Akui Gampang Bangun Karakter"

Post a Comment

Powered by Blogger.