Kapanlagi.com - Cinta Segitiga antara Doel (Rano Karno), Sarah (Cornelia Agatha), dan Zaenab (Maudy Koesnaedi) selalu bikin baper para penonton setianya. Kisahnya kini pun dilanjutkan ke dalam layar lebar bejudul SI DOEL THE MOVIE. Tentu ada kerinduan mendalam yang dirasakan para pemain terhadap kisah Si Doel ini.
Bagi para pemain seperti Cornelia Agatha, kisah Si Doel ini mempunyai makna mendalam di dalam hidupnya. Maka dari itu, ketika kisah ini kembali diangkat, Cornelia tidak alami banyak kesusahan menjadi sosok Sarah.
Bahkan saat berakting bersama Rano Karno, Cornelia tidak perlu membangun chemistry kembali. "Bangun sih enggak. Karena udah terlalu lama dengan tokoh Sarah. Peran itu nempel banget dengan saya, saya berperan apa juga orang tetap panggil saya Sarah. Saya juga yang buat alam sadar bawah saya nempel terus. Chemistry langsung dapet. Yang penting buat saya ya rasa ya," ungkap Cornelia Agatha saat ditemui di W Hotel, Amsterdam, Minggu (22/7).
"Kalau saya taunya Doel itu berlanjut terus. Cerita Doel ini kan sehari hari ya. Si Doel ini bukan hanya Doel dan Sarah serta Zaenab. Banyak cerita yang itu akhirnya Si Doel dicintai," lanjutnya.
Karakter Sarah ini begitu menempel pada diri Cornelia Agatha. Maka dari itu ia mencoba untuk tetap pertahankan karakter Sarah sebagaimana dulu orang melihat. Meski tak mudah ia akan berusaha untuk objektif.
"Pada dasarnya saya konsisten dengan yang saya mainkan. Saya pertahankan karakter Sarah. Tapi jujur sebagai pemain maunya Sarah begini, Sarah begitu. Tapi saya tetap berusaha objektif sebagai pemain sesuai porsinya. Tapi ego itu bagus juga dalam pendalam karakter. Yang penting saya gak pernah baper dengan penilaian orang. Penonton ini gak bisa lepas dari film ini. Banyak komen tentang Sarah, biarkan mereka menilai. Buat saya itu kesuksesan sebuah karya, bisa memainkan perasaan pentonton. Saya hargai penilaian penonton," pungkasnya.
Yuk Baca Juga
(kpl/pur/gen)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dengan Si Doel, Cornelia Agatha Tak Perlu Bangun Chemistry Karena Ini"
Post a Comment