Search

Verrell Bramasta Ajak Natasha Wilona Pergi Libur Lebaran ke Hongkong

Kapanlagi.com - Libur lebaran sudah tiba, semua berbondong-bondong memaksimalkan waktu yang ada. Hal ini juga dilakukan oleh pesinetron Verrel Bramasta. Apalagi ditengah kesibukan yang ada, ini adalah momen terbaik baginya untuk berlibur.

Tak tanggung-tanggung ia pun langsung terbang ke Hongkong. Verrel Bramasta akan berlibur di sana dan berkunjung ke Disneyland. Tak berlibur sendiri, ia akan ditemani oleh sayang ayah Ivan Fadilla Soedjoko dan tentu saja sang kekasih, Natasha Wilona.

"Hari ini libur lebaran rencananya mau ke Disneyland Hongkong bareng papa, bareng Wilona juga jadi rame-rame. Tadinya mau sama mama sama Athalla juga tapi kebetulan mereka paspornya lagi diperpanjang jadi enggak sempat, ucap Verrell Bramasta di kediamannya Kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (16/6).

Verrell dan Wilona akan berlibur bersama ke Hongkong (credit: instagram.com/bramastavrl)Verrell dan Wilona akan berlibur bersama ke Hongkong (credit: instagram.com/bramastavrl)

Rencana liburannya ini awalnya tidak ia rencanakan. Karena ia mendapatkan libur yang cukup panjang, akhirnya ia ingin berlibur dan di sana mereka akan berlibur selama seminggu. Liburan kali ini dimanfaatkan mereka untuk saling menjaga keharmonisan keluarga.

"Sebenarnya mendadak juga sih jadi kami baru ngatur rencana liburan ini sekitar satu minggu yang lalu karena baru tahu dari lokasi shooting kalau ternyata liburnya agak panjang dan kami bingung mau libur ke mana kan karena liburnya 10 hari. Akhirnya karena baby el dan Wilona belum pernah ke Disneyland jadi kami mau ke Hongkong," ucap anak dari Venna Melinda ini.

Ya, ini adalah kali kedua Verrel dan Wilona melakukan liburan ke luar negeri. Apalagi kali ini adalah pertama kalinya Wilona ikut merayakan lebaran. Jadi, mereka sekalian merayakan lebaran sambil pergi berlibur.

Yuk Baca Juga:
Berita Foto

(kpl/pur/gen)

Let's block ads! (Why?)

https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/verrell-bramasta-ajak-natasha-wilona-pergi-libur-lebaran-ke-hongkong-f6cc6d.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Verrell Bramasta Ajak Natasha Wilona Pergi Libur Lebaran ke Hongkong"

Post a Comment

Powered by Blogger.