Search

Singgung Pemakaian Bahasa Inggris, Asri Welas - Cut Mini Puji 'KULARI KE PANTAI'

Kapanlagi.com - Sutradara Riri Riza bersiap merilis tontonan anak terbaru bertajuk KULARI KE PANTAI. Film yang diproduseri oleh Mira Lesmana ini menyorot perjalanan darat super seru ibu-anak dari Jakarta menuju Banyuwangi.

Dalam salah satu adegan, Riri Riza dan Mira Lesmana menyinggung soal pemakaian bahasa Inggris anak zaman sekarang yang menuai pro kontra. Hal ini rupanya mendapat respon positif dari beberapa public figure yang sudah menonton saat gala premiere pada Sabtu kemarin (23/6/2018).

Aktris Asri Welas misalnya, ia merasa anak laki-lakinya bernama Ibam tengah mengalami hal serupa tokoh Happy yang selalu memakai bahasa Inggris. Begitu menonton film ini ia jadi tahu bagaimana menyiasatinya dengan cara yang menghibur.

Dalam salah satu adegan di film KULARI KE PANTAI, Riri Riza dan Mira Lesmana singgung soal pemakaian Bahasa Inggris © Kapanlagi.com/Muhammad Akrom SukaryaDalam salah satu adegan di film KULARI KE PANTAI, Riri Riza dan Mira Lesmana singgung soal pemakaian Bahasa Inggris © Kapanlagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

"Sekarang banyak orangtua, bukan sok ya, tapi anak-anaknya disekolahkan di sekolah internasional. Kita mau memberikan anak-anak pendidikan bahasa. Tapi akhirnya anak-anak juga harus lebih menguasai bahasa sendiri. Di film ini mengambarkan banget anak-anak sekarang eranya seperti apa, tapi dibalikin lagi ini kita di (negara) mana, kita harus pakai bahasa apa, ya bahasa Indonesia. Bener sih, film ini bikin kita jadi melek mata, kita harus menggunakan bahasa Indonesia, jangan sampai kebablasan," kata Asri ditemui di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan.

Senada dengan Asri, aktris Cut Mini memuji kalau materi soal bahasa Inggris versus bahasa Indonesia disajikan dalam adegan yang seru. Sehingga siapa pun pasti akan terkoneksi dengan pesan yang coba disampaikan.

"Kita lihat anak Indonesia sudah kehilangan bahasa sendiri. Mereka lebih senang menggunakan bahasa keduanya (bahasa Inggris). Sampai tadi di film ini disinggung, itu asoy sekali. Jadi saya melihat film ini cukup bangga dan senang," tutur peraih Piala Citra lewat perannya dalam film ATHIRAH tersebut.

Baca Ini Juga

(kpl/abs/mit)

Let's block ads! (Why?)

https://www.kapanlagi.com/showbiz/film/indonesia/singgung-pemakaian-bahasa-inggris-asri-welas-cut-mini-puji-kulari-ke-pantai-561a18.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Singgung Pemakaian Bahasa Inggris, Asri Welas - Cut Mini Puji 'KULARI KE PANTAI'"

Post a Comment

Powered by Blogger.