Search

Ini Dia Curhatan Kunto Aji Tentang Perkembangan Anak

Anak merupakan harta yang paling berharga bagi orang tua. Sehingga perkembangannya dari waktu ke waktu selalu dinanti-nanti. Ditemui di bilangan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/4/2018), Kunto Aji ceritakan perkembangan sang anak. 

Mengakhiri masa lajangnya di tahun 2015, Kunto diberi momongan sekitar 1 tahun setelahnya. Pada kesempatan wawancara ini penyanyi jebolan ajang pencarian bakat menyanyi ini menceritakan perkembangan anaknya. "Anak saya sudah 16 bulan," kata Kunto. Usia 0-5 tahun yang akrab disebut sebagai golden momen ini amatlah penting dan membutuhkan pendampingan orang tua. Masa ini adalah masa dimana anak-anak mengalami perkembangan yang pesat.

Perkembangan anak sering kali membuat kita terharu. Dimana perkembangan hanya terjadi 1 kali seumur hidup dan tidak akan terulang lagi. Bahkan sering kali membuat kita terharu. Sama halnya dengan yang dirasakan oleh Kunto Aji. "Iya, terharu dengan kebiasaan-kebiasaan baru dia itu," kata Kunto. Ia pun menyebutkan kebiasaan baru anaknya, "Mulai dari baru bisa jalan, lari, sampai ngomong, manggil ayah ibu, dipanggil udah mulai nyahut. Yang gitu-gitu sih."

Kunto Aji (credit : kapanlagi.com/Budy Santoso)Kunto Aji (credit : kapanlagi.com/Budy Santoso)

Selain itu rupanya anak Kunto sedang sering menangis. Kira-kira kenapa ya? "Dia tuh lagi sering nangis banget kalo dimandiin beberapa hari ini," ujar Kunto. "Tapi kalau sama saya pasti ga nangis. Karena kan bareng-bareng gitu. Dia mandi, saya juga mandi. Jadi dianya senang. Hal-hal kayak gitu yg membuat saya semangat mandiin dia biar anaknya jadi ga takut lagi," sambung Kunto mencoba mengatasi tangisan anaknya ketika diajak mandi. 

Berprofesi sebagai penyanyi, Kunto pun mengaku memberi referensi musik kepada anaknya. "Saya sambil nyanyi gitu biasanya. Terus kasih tahu ini lagunya begini, begitu. Jadi cuma sekedar ngasih referensi musik dari dia kecil aja sih," ungkap Kunto. Terkait hal ini Kunto menyampaikan bahwa ia membebaskan pilihan anaknya di masa depan nanti, tak harus menjadi musisi seperti ayahnya. "Hmmm, saya sih selalu membebaskan dia sih mau kemana, mau ke musik atau kemana gak apa-apa," pungkas Kunto.

Ingin fokus pada perkembangan anaknya, Kunto mengaku belum ingin menambah momongan dalam waktu dekat. "Oh belum, belum, belum. Hahaha ntar dulu lah. Belum, kita (Kunto dan istri) masih nanti lah. Nunggu dia (anak Kunto) 5 tahun dulu kayaknya," tutup ayah 1 anaknya.

Baca juga!

Let's block ads! (Why?)

https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/ini-dia-curhatan-kunto-aji-tentang-perkembangan-anak-79aaa5.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Dia Curhatan Kunto Aji Tentang Perkembangan Anak"

Post a Comment

Powered by Blogger.